7 Cara Menghilangkan Mata Panda Secara Alami


Melihat panda yang memiliki mata hitam atau lebih dikenal sebagai mata panda memang lucu dan menggemaskan terlebih lagi dengan tingkah dan juga hewan ini sangat langka.

Namun bagaimana jika manusia yang memiliki mata panda ya?

Mata panda sering menjadi momok menakutkan tersendiri bagi wanita, dengan adanya mata panda yang melingkar membuat kita kaum wanita menjadi tidak percaya diri terlebih lagi wanita dengan mata panda terlihat lesu dan tidak menarik.

Bahkan dengan adanya kantung mata atau mata panda membuat wajah anda terlihat lebih tua dari usia sebenarnya.

mata panda
mata panda

Penyebab Mata Panda

Biasanya masalah mata panda di sertai oleh masalah kantung mata, mata panda sendiri bukanlah suatu penyakit medis sehingga anda tidak perlu khawatir, hanya saja munculnya mata panda dapat mengurangi penampilan anda.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan munculnya mata panda seperti berikut ini :

  • Tubuh kekurangan waktu istirahat.
  • Kurang tidur akibat begadang.
  • Menangis
  • Usia lanjut atau mengalami penuaan.
  • Anemia, dan lain – lain

Namun ada juga mata panda yang di sebabkan karena bengkak ringan atau bengkak parah pada mata karena lanjut usia. Seiiring dengan bertambahnya usia maka otot dan juga jaringan bawah mata yang menopang menjadi lemah dan turun.

Sehingga cairan mata masuk ke dalam jaringan tersebut sehingga tampak sembab atau berkantung.

Cara Penanganan Mata Panda

Istirahat Cukup

Untuk kantung mata yang di sebabkan oleh kurangnya istirahat, kelelahan atau kurang tidur bisa langsung teratasi dengan cukup istrahat yang cukup minimal 7 hingga 8 jam sehari dan jangan biasakan begadang terlalu malam.

Kompres Es Batu

Cara kedua yang bisa anda lakukan untuk mengurangi mata panda adalah dengan mengompres mata menggunakan es batu secara rutin. Faktanya mengompres dengan air es bisa mengurangi bengkak dan menyegarkan kulit.

Hal ini jugalah yang dilakukan para pemain tinju, dimana untuk mengurangi bengkak pemain tinju akan diberikan kompres es pada wajah.

Namun jika anda malas mengompres mata menggunakan es batu ada cara unik yang bisa anda lakukan yaitu dengan cara menyimpan sendook pada kulkas atau es batu kemudian tempelkan ke mata sebelum tidur, meskipun terdengar aneh tapi banyak orang yang melakukan hal ini.

NO Alcohol And Cafein

Dengan mengkonsumsi alkohol dan kafein akan membuat mata panda anda semakin terlihat jelas karena kafein dan alcohol menyebabkan tubuh mengalami dehidrasi dan kekurangan air yang berpengaruh pada mata.

Bagi anda pecinta kopi atau alkohol, ada baiknya anda menyeimbangkannya dengan minum air putih yang cukup setiap hari agar kulit tidak kering begitu juga dengan mata anda.

Masker Madu Dan Minyak Zaitun

Madu dan minyak zaitun dipercaya memiliki banyak manfaat bagi tubuh terutama madu, bahkan dalam kitap umat muslim jelas tertulis jika madu dari lebah ( asli ) memiliki banyak manfaat seperti melembabkan kulit, mengurangi ruam alergi, sebagai suplemen alami penambah daya tahan tubuh dan lain – lain.

Anda bisa menggunakan madu atau minyak zaitun untuk masker setiap malam sebelum tidur guna mengurangi mata panda.

Masker Timun

Buah mentimun mengandung banyak air yang bagus untuk tubuh terlebih lagi untuk mata, potong mentimun dan tempelkan pada mata 30 menit sehari secara rutin untuk mendapatkan mata yang sehat.

Meskipun simpel cara ini merupakan cara turun temurun yang banyak diaplikasikan sejak dulu hingga sekarang.

Masker Teh

Siapkan 2 buah teh kantong dengan merk apapun, celupkan kedua teh tersebut ke dalam air hangat, angkat kemudian gunakanlah sebagai masker pada kedua mata selama 15 menit sehari secara rutin.

Teh memiliki banyak manfaat seperti memberikan rilexasi, mengecilkan pori – pori dan mengencangkan kulit secara alami.

Baca Juga : Manfaat Teh Dan Kopi

Masker Kentang

Kentang dalam dunia kecantikan dipercaya dapat memutikan dan mengencangkan kulit sehingga tidak heran jika banyak masyarakat yang menggunakan masker yang terbuat dari kentang baik untuk mencerahkan kulit, ketiak, lipatan – lipatan termasuk kantung mata.

Caranya cukup mudah, anda hanya tinggal menghaluskan kentang dan mendiamkannya selama 20 menit dan bilas hingga bersih, lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Nah itu tadi 7 Cara Menghilangkan Mata Panda Secara Alami yang bisa nada lakukan di rumah. Selamat mencoba.